Dukungan LiteSpeed, LSCache, Railgun dan Redis Database Caching

HostingCeria saat ini sudah mendukung adanya fitur LiteSpeed dengan Redis dan juga Railgun, ketiga fitur ini berperan penting meningkatkan kinerja super akses website anda hingga 70% yang juga akan berdampak positif pada nilai SEO yang lebih baik dari penilaian Search Engine seperti Google, Bing, atau Yahoo. Jika anda melakukan pengukuran kinerja dengan beberapa site tertentu seperti Google PageSpeed Insight, Site24x7 atau GTMetrix maka anda juga akan melihat secara faktual peningkatan kinerja super cepat ini.

Penggunaan LiteSpeed ini akan memastikan akses web anda menjadi jauh lebih prima dan super cepat dengan berbagai dukungan teknologi yang digunakannya seperti HTTP/2, QUIC, Brotli, plugin LSCache, Pagespeed, Redis Database Caching serta CloudFlare Railgun

Fitur LiteSpeed ini sudah aktif secara otomatis pada semua layanan hosting kami Per April 2019, namun jika anda ingin meningkatkan kinerja lebih lanjut hingga maksimal maka beberapa opsi ini akan dapat membantu anda.

Untuk mengaktifkan fungsi caching pada litespeed terutama pada CMS WordPress, dapat dilakukan melalui cPanel Hosting anda dengan mengklik icon berikut ini:

Pada tampilan berikutnya anda dapat melakukan scrolling pada bagian bawah untuk menemukan icon WordPress Cache berikut ini:

Pada tampilan berikut cukup mengklik tombol “Scan” untuk mulai melakukan scanning pada instalasi wordpress yang sudah berada pada layanan hosting anda:

Setelah menunggu beberapa saat maka akan muncul hasilnya kurang lebih seperti ini:

Jika status Cache masih dalam kondisi disabled, silakan mencentang pada bagian kiri kemudian klik tombol Enable untuk mengaktifkan modul plugin LSCache pada instalasi wordpress anda.

Tergantung pada kondisi CMS WordPress anda yang sudah berjalan, aktivasi LSCache ini dapat gagal/sukses, namun secara umum masalah aktivasi ini disebabkan karena CMS WordPress anda biasanya sudah menggunakan modul plugin caching lain yang sudah aktif (W3TC, Supercache, dll), anda dapat mematikan dan menghapus modul cache ini dahulu sebelum melanjutkan menggunakan modul LSCache dari LiteSpeed ini.

Untuk selanjutnya anda dapat memastikan plugin LSCache (LiteSpeed Cache) ini sudah aktif pada Dashboard wordpress anda berikut ini:

Untuk mengaktifkan opsi caching lanjutan pada modul LSCache ini, anda dapat masuk pada menu konfigurasinya melalui tombol Settings di atas, dan mengaktifkan Advanced Options berikut ini:

Setelah tampilan Advanced aktif, maka anda dapat memilih submenu nomor [5] Optimize dan mengaktifkan semua opsi (ON) yang tersedia. Untuk keamanan, kami sarankan agar opsi ini diaktifkan per 1-2 opsi, lakukan save dahulu dan tes kembali tampilan website anda untuk memastikan tidak ada masalah tampilan.

Jika menginginkan kinerja lebih tinggi lagi maka anda juga dapat menggunakan tambahan 2 modul lagi yaitu Redis Database Caching dan juga CloudFlare Railgun yang akan dijelaskan pada artikel terpisah.

Selamat anda sudah berhasil meningkatkan kinerja akses web anda minimal sebesar 50%! Jika anda mengalami kesulitan atau menemui hal tidak wajar lainnya dalam menggunakan plugin LSCache ini, silakan menghubungi layanan bantuan kami untuk bantuan setup secara gratis melalui Live Chat atau Tiket Support kami.

Selamat Natal 2018 & Tahun Baru 2019

Pelanggan HostingCeria Terhormat,

Menjelang datangnya tahun yang baru 2019, segenap manajemen HostingCeria turut mengucapkan:

Selamat Hari Natal 2018 & Tahun Baru 2019

Terima kasih telah menjadi Pelanggan HostingCeria sampai saat ini, mohon maaf sebelumnya jika ada kekurangan yang telah terjadi selama ini, saran dan masukan anda sangat membantu kami berkembang sampai saat ini.

Sertifikat SSL Gratis Untuk Website Anda!

Pelanggan HostingCeria Terhormat,

Kami informasikan bahwa mulai Maret 2016 saat ini HostingCeria berkomitmen untuk memberikan keamanan lebih baik bagi web anda, oleh karena itu saat ini kami sudah bekerjasama dengan Let’s Encrypt SSL untuk menyediakan Sertifikat SSL (https) Gratis bagi seluruh pelanggan Hosting / VPS / Dedicated Server kami hanya dengan beberapa langkah mudah.

Untuk informasi lebih lanjut dan panduan cara menggunakan SSL ini pada web anda silakan mengikuti panduan berikut ini:

http://member.hostingceria.com/knowledgebase/173/Mengaktifkan-SSL-Gratis-LetsEncrypt.html

Bagi anda yang ingin memulai penggunaan SSL (https) dengan mudah, silakan menggunakan layanan terbaru kami dan jika menemui kendala dapat langsung anda tanyakan melalui fasilitas Live Chat atau Tiket Support kami.

Terima kasih atas perhatiannya.

Launching Domain Anything.ID

Pelanggan HostingCeria Terhormat,

Mulai hari ini dapatkan domain ekstensi terbaru Anything.ID dengan harga khusus dan tanpa lelang! Segera daftarkan domain Anything.ID favorit anda karena pendaftaran akan bersifat “First Come First Served“! Berikut ini beberapa syarat dan ketentuan untuk pendaftaran domain Anything.ID:

  • Aktivasi Publik dimulai 17 Agustus 2014 – 11:00 WIB
  • Kategori pendaftaran mencakup: Personal / Perusahaan / Sekolah / Universitas / Organisasi / Instansi
  • Wajib memenuhi ketentuan dokumen persyaratan yang berlaku
  • Nama domain minimal 5 karakter
  • Harga khusus selama periode launching: Rp 500.000/tahun sampai 31 Agustus 2014

Pemesanan sudah mulai dapat dilakukan dari link ORDER kami dan dapat langsung melakukan pembayaran, namun semua aktivasi baru akan dilakukan setelah masa Aktivasi Publik dibuka.

 

Khusus Untuk pendaftaran domain .ID dibawah 5 karakter prosedurnya adalah:

  1. Mengirimkan informasi nama domain, Profil WHOIS Domain, dan persyaratan dokumennya ke sales@hostingceria.com
  2. HostingCeria mengajukan pendaftaran domain anda ke PANDI.
  3. Setelah nama domain disetujui (approval) oleh PANDI maka Tagihan pembayaran akan kami kirimkan.
  4. Setelah dibayarkan maka pesanan akan kami teruskan ke PANDI dan setelah aktif akan ditransfer kembali ke account http://idcp1.hostingceria.com anda.

Berikut ini adalah biaya pendaftaran untuk domain .ID dibawah 5 karakter:

  • Biaya Pendaftaran: Rp 500.000
  • Tambahan Biaya 4 karakter + Administrasi : Rp 2.500.000
  • Tambahan Biaya 3 karakter + Administrasi : Rp 17.500.000
  • Tambahan Biaya 2 karakter + Administrasi : Rp 575.000.000

 

Berikut ini adalah persyaratan dokumen untuk domain anything.ID :
===========================================
Untuk perusahaan :

  • KTP/SIM/Passpor yang masih berlaku
  • SIUP/TDP/NPWP Perusahaan/Akta Perusahaan
  • Sertifikat Merk apabila domain yang didaftarkan adalah sebuah nama merk

Untuk domain personal :

  • KTP/SIM/Passpor yang masih berlaku
  • Nama domain harus sama dengan identitas yang dilampirkan, atau merupakan singkatan atau bagian dari nama pada identitas yang dilampirkan.

Untuk domain organisasi :

  • KTP/SIM/Passpor yang masih berlaku
  • Akta Notaris pendirian organisasi/yayasan
  • Sertifikat Merk apabila domain yang didaftarkan adalah sebuah nama merk
  • Surat keterangan keterkaitan nama domain dengan nama yayasan/organisasi

Untuk domain sekolah :

  • KTP/SIM/Passpor yang masih berlaku
  • Surat Permohonan dari Kepala Sekolah perihal pendaftaran nama domain
  • Surat Kuasa dari Kepala Sekolah perihal pendaftaran nama domain apabila KTP terlampir bukan KTP Kepala Sekolah.

Untuk domain universitas :

  • KTP/SIM/Passpor yang masih berlaku
  • SK Depdiknas perihal ijin penyelenggaraan Universitas
  • Surat Kuasa dari Pimpinan Lembaga perihal pendaftaran nama domain apabila KTP terlampir bukan KTP Pimpinan lembaga
  • Surat permohonan dari Pimpinan Lembaga kepada PANDI untuk membuka reserved name untuk nama universitas yang didaftarkan (karena nama universitas masuk dalam reserved list PANDI (http://www.pandi.or.id/domaindibatasi.html)

===========================================

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, jika ada pertanyaan lebih lanjut mengenai pendaftaran ekstensi Anything.ID dapat langsung ditanyakan dengan melakukan reply email ini atau melalui Tiket Support / Live Chat. Terima kasih atas perhatiannya.

Opsi Pembayaran via Bank BRI

Pelanggan HostingCeria Terhormat,

Untuk memperluas cakupan pembayaran selain BCA/BNI/Mandiri dan juga untuk memudahkan proses pembayaran tagihan anda, saat ini kami sudah menambah satu lagi pilihan untuk anda yang ingin menggunakan Bank BRI dengan informasi nomor rekening sebagai berikut:

  • Bank: BRI
  • A/N: Yohanes Wahyudi
  • Nomor Rekening: 0439.01.000252.561
  • Cabang: Jakarta – Gading Boulevard

Silakan hubungi kami kembali melalui Live Chat atau Tiket Support untuk pertanyaan lanjutan atau jika anda mengalami kesulitan dalam proses pembayaran. Terima kasih atas perhatiannya.